Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Email

BUPATI H. ADE SUGIANTO : “KEMERDEKAAN SEJATI ADALAH KETIKA SELURUH WARGA MERASA MEMILIKI PERAN DALAM MEMAJUKAN BANGSA, BAIK DALAM PEMULIHAN EKONOMI, PENDIDIKAN, KESEHATAN, MAUPUN LINGKUNGAN”

Dishubkominfo, singaparna-Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto memimpin pelaksanaan upacara peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, di lapangan hijau Kab. Tasikmalaya, Kamis (17/8/2024).

Dalam sambutannya, Bupati H. Ade Sugianto menyampaikan rasa syukur dan nikmat atas kemerdekaan yang dirasakan hingga saat ini. “Pada kesempatan yang berbahagia ini, dengan penuh rasa syukur dan bangga kita semua dapat berkumpul dalam semangat kemerdekaan untuk merayakan HUT RI ke-79, dengan tema Nusantara Baru Indonesia Maju.” ujar Bupati Ade.

“Kita sadari bersama bahwa kemerdekaan bangsa ini bukan hasil perjuangan orang perorangan, kemerdekaan bangsa ini tidak dibeli dengan harga diminta, kemerdekaan bangsa ini tidak pula dibayar dengan harga hatur nuhun, kemerdekaan bukanlah kado perpisahan dari kolonial Belanda, atau cinderamata kawiskaheman dari pemerintahan jepang, kemerdekaan kita ini diperjuangkan oleh para pahlawan dengan harga sangat sangat mahal, yakni dengan darah, dengan air mata dan bahkan nyawa.” tegasnya.

Bupati Ade menyampaikan, ada beberapa tantangan di Kabupaten Tasikmalaya yang masih kita hadapi saat ini, diantaranya adalah permasalahan stunting yang cukup tinggi, pelayanan publik yang perlu dioptimalkan, pemulihan ekonomi pasca pandemik covid-19, berbagai konflik geopolitik yang menyebabkan resesi, dan keterpurukan ekonomi global.

Hadir dalam upacara peringatan ini, Wakil Bupati Tasikmalaya, Pimpinan dan Anggota DPRD Kab.Tasikmalaya, Forkopimda Kab. Tasikmalaya, Sekda Kab. Tasikmalaya, para Kepala SKPD Kab. Tasikmalaya, Ketua TP PKK Kab Tasikmalaya, Kakemenag Kab. Tasikmalaya dan para tokoh ulama, para Pejuang Veteran serta tamu undangan lainnya.

Recent News
Pjs Bupati Tasikmalaya Hadiri Fgd Pentahelix Dalam Rangka Antisipasi Dan Pencegahan Bencana Alam
Sekda Zen Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Wilayah Pada Pilkada Serentak
Sekda Zen Hadiri Rakor Dan Monev Optimalisasi Penyelenggaraan Kabupaten/ Kota Sehat
Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 Tingkat Kab. Tasikmalaya
Pjs Bupati Tasikmalaya Pimpin Apel Dan Pelepasan Purna Tugas ASN
Pjs Bupati Tasikmalaya Hadiri Pelantikan DPC GMNI Tasikmalaya
Pemkab Tasikmalaya Raih Penghargaan UKPBJ
PJS. Bupati Tasikmalaya Hadiri Pelantikan KNPI Kecamatan Se-Kabupaten Tasikmalaya
Pelaksanaan Skd CPNS Kab. Tasikmalaya
Sekda Zen Hadiri Peringatan Hari Lansia Internasional Dan Launching Daycare Lansia Aisyiyah